Dalam rangka mengembangkan keilmuan para Guru dan membuka wawasan keilmuan belajar di perguruan tinggi bagi para Siswa, SMAN 1 Kampak pada tahun 2020 telah menjalin program kerjasama dengan Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya dalam program SMA Double Track. Pada tahun 2022 telah dilakukan pengembangan kerjasama pengabdian kemasyarakatan dengan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Airlangga (UNAIR), Fakultas MIPA Universitas Malang (UM) dan Jurusan Matematika Universitas Negeri Surabaya (Unesa). Kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan UNAIR, UM dan Unesa.
Salah satu tindak lanjut dari kerjasama SMAN 1 Kampak dengan Universitas adalah Kunjungan Siswa Belajar di UNAIR Surabaya khususnya di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, serta Fakultas Sains dan Teknologi di bulan Desember 2022.
SMAN 1 KAMPAK BELAJAR DI UNAIR SURABAYA
SMAN 1 KAMPAK BELAJAR DI MUSEUM TNI AAL SURABAYA
0 Komentar